Harian Indonesia Pos. Com | Pasangkayu, Sulbar – Setelah di lantik Sebagai Bupati Pasangkayu Oleh Bapak Presiden RI Jenderal (purn) Prabowo Subianto di istana negara, H. Yaumil Ambo Djiwa, gelar syukuran dan Silaturahmi sekaligus buka puasa bersama pada hari ke tujuh Ramadhan 1446 H – tahun 2025. Tepatnya di Rumah Jabatan Bupati. Jum’at (7/3/2025).
Di depan para tamu undangan, H. Yaumil Ambo Djiwa,SH dalam kata sambutannya, Mengucapkan terima kasih dan rasa syukur atas amanah di berikan untuk memimpin kembali Kabupaten Pasangkayu periode 2025– 2030
“Sebagai bentuk rasa syukur atas pelantikan ini, kita juga menggelar buka puasa bersama. Mari kita manfaatkan momen ini untuk mempererat tali silaturahmi dan memperkuat ukhuwah islamiyah diantara kita,” ucapnya.
Ia juga menyampaikan bahwa pelantikan dan orientasi yang telah dilaksanakan bukan hanya sebuah seremoni, tetapi sebuah amanah yang harus diemban dengan penuh tanggung jawab dan mengajak seluruh elemen masyarakat serta seluruh stakeholder untuk bersama-sama bekerja keras, bersinergi, dan berkolaborasi dalam membangun Kabupaten Pasangkayu yang lebih maju, adil, dan sejahtera.
Acara syukuran dan silahturahmi ini berlangsung dengan khidmat yang di hadiri oleh Anggota DPR-RI dapil Sulbar, Dr. Ir. H. Agus Ambo Djiwa, Ketua dan anggota DPRD Pasangkayu, Sekretaris Daerah Pasangkayu, Dandim 1427/Pasangkayu, Polres Pasangkayu, serta tokoh agama dan tokoh masyarakat Kabupaten Pasangkayu. (*)